Notification

×

Iklan

Iklan

Menjamurnya Rumah Makan Padang 10 ribu di Banyumas

Kamis, 03 November 2022 | November 03, 2022 WIB Last Updated 2023-03-06T09:21:49Z
rumah makan padang 10 ribu
Banyumas24jam - Masakan Padang adalah salah satu masakan khas nusantara yang berasal dari Minangkabau, Sumatera Barat. Ciri khas masakan padang adalah dengan citarasa rempah yang kuat. Kuah santan yang menggoda selera.

Di banyumas, Rumah makan padang dengan harga 10 ribu cukup menjamur. Hampir di setiap pinggir jalan terdapat warung makan padang dengan harga 10 ribu. Bahkan rumah makan padang ini bisa jadi berjejer berdekatan. Dengan harga yang relatif terjangkau ini, secara kualitas masakan tetap terjaga. Walaupun tentunya secara rasa tidak sama dengan masakan padang dengan harga di atas sepuluh ribu.

Rumah makan padang harga 10 ribu ini, mulai menjamur di banyumas kira-kira tahun 2019 atau bisa jadi sebelum tahun itu. Sedikit demi sedikit, semakin banyak rumah makan padang dengan harga 10 ribu. Dengan modal ruko yang tidak terlalu luas, para pengusaha masakan padang berlomba-lomba mendirikan rumah makan padang dengan harga 10 ribu.

Menu-menu yang biasanya ada di Rumah makan padang 10 ribu seperti:
  1. Rendang Daging
  2. Ayam tepung
  3. Ayam Goreng
  4. Ikan laut
  5. Ayam pop
  6. Ampela goreng
  7. Telor dadar
  8. Tambusu
  9. Gulai ayam
  10. dll..

Berbicara bisnis, dengan harga 10 ribu apakah memungkinkan mendapatkan untung yang banyak? Jawabannya tetap untung. Bahkan sebagian warung makan padang harga 10 ribu, mempekerjakan beberapa karyawan atau pelayan di tempat makan tersebut. Itu artinya secara bisnis pasti menguntungkan. Lalu bagaimana hitung-hitungan keuntungannya? Karena banyak tempat makan padang yang mematok harga lebih dari 10 ribu?

Secara hitungan matematika, cara mengambil keuntungan warung makan padang harga 10 ribu adalah dengan teknik mengambil keuntungan dari menu tertentu. Contoh menu telur dadar lengkap dengan nasi dan sayurnya tentunya secara hitungan harusnya tidak lebih dari 10 ribu. Dengan rendang yang pastinya dengan harga 10 ribu atau lebih dari sepuluh ribu. Strategi lain adalah dengan mengatur bumbu rempah untuk masakan.

Bagi anda yang ingin berbisnis dengan membuka warung makan padang harga semua menu 10 ribu, tentunya harus dihitung baik-baik mengenai modal yang harus ada. Modal kontrakan ruko, modal perlengkapan masak dan perlengkapan dapur, dan modal untuk masakan padang, tapi modal terbesar adalah resep masakan padang yang nikmat. Dan di Banyumas terlebih di kota purwokerto, masakan padang masih menjadi masakan yang populer. Hampir semua warung makan padang selalu laris manis. Selamat mencoba..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

close